Sarange Natural Finisher Pact - Natural Deep Beige [*REVIEW]

 
Sarange Natural Finisher Pact Natural Deep Beige - Sudah tahukah kalian kalau Indonesia kedatangan merek baru yang berasal dari Korea? Ya, namanya SARANGE, yang artinya adalah I LOVE YOU! Hihihi, imut banget ya? 

Sarange Natural Finisher Pact
Natural Deep Beige

sarange_natural_finisher_fiarevenian
Jadi Sarange ini pada 6 September 2014 lalu baru launching dan mendatangkan salah satu Miss Korea, yaitu JooA Lee ke Indonesia lhooo... Huaaaa, buat kalian pecinta Korea, rugi banget kalau sampe belum icip-icip produknya Sarange! :p

Sekarang aku ingin berbagi dengan mereview salah satu produk yaitu Sarange Natural Finisher Pact Natural Deep Beige dengan klaim menjaga kesegaran kulit sepanjang hari dan mengontrol minyak serta sebum berlebih pada kulit. Perlu kalian tahu kalau seluruh produk-produk Sarange dinamakan secara unik lho. Contohnya ya bedak ini, dinamakan BOGOSIPO yang artinya I MISS YOU. Lalu ada lagi, untuk Pearl Powder & Creamy Concealer dinamakan Yeonin yang artinya Sweet Heart dan untuk eyelinernya dinamakan Haengbokhaeo yang artinya I'm Happy.

sarange_natural_finisher_fiarevenian


KEMASAN

Berbicara soal kemasan, Sarange Natural Finisher Pact Natural Deep Beige hadir dengan kemasan kotak luar berwarna silver yang glossy dan reflektif. Kemudian di bagian belakang, ada informasi berupa nama produk, warna produk dan komposisi produk hingga produksi mana.

sarange_natural_finisher_fiarevenian


Untuk bedaknya sendiri dikemas dengan bentuk bulat yang permukaannya glossy dan reflektif juga. Jadi beneran bisa berkaca di kemasan bedaknya. Namun, kekurangannya adalah, kemasan seperti ini lebih rentan kotor karena sidik jari bisa tercetak setelah kita pegang-pegang produknya.

Menilik di dalam, terdapat spons tipis yang lembut berwarna putih. Aku belum pernah lihat spons model ginian selain dari produk Korea yah. Lalu, ada sekat bening dari mika sebagai separator antara spons aplikator dengan produk bedaknya itu sendiri. Aku seneng banget lihatnya karena produk akan lebih terjaga higienitasnya daripada yang langsung kena templok spons ketika dalam penyimpanan.

sarange_natural_finisher_fiarevenian


WARNA NATURAL DEEP BEIGE


Untuk warna, Sarange Natural Finisher Pact hanya memiliki warna Natural Deep Beige. Aku agak kaget karena meski tertulis "Deep Beige", tapi ya gak ada gelap-gelapnya sama sekali. Namun, harus dimaklumi juga karena ini adalah produk asal Korea Selatan yang mana mayoritas penduduknya memiliki warna kulit yang lebih terang dari pada di Indonesia. 

Untuk aku sendiri, warna ini jelas lebih terang dari pada warna aktual kulit aku. Mungkin bisa diakali dengan penggunaan make up base berwarna lebih gelap sebelum menggunakan produk ini. Atau bisa juga digunakan sebagai highlighter yang diaplikasikan hanya pada area wajah yang ingin ditonjolkan, seperti dahi, hidung, area bawah mata dan dagu.

HARGA PRODUK DAN KETERSEDIAAN


Sarange Natural Finisher Pact - Natural Deep Beige dijual dengan harga Rp269,900. Meskipun termasuk di middle price range, tapi buat aku harga segini untuk sebuah bedak harian termasuk mahal. Kenyataan bahwa ini adalah produk impor dan juga tren tentang Gelombang Korea bisa jadi termasuk alasan produk ini dibanderol dengan harga segitu.

Teman-teman bisa mendapatkan produk ini di laman daring Sarange atau langsung menuju ke mal besar di Jakarta untuk bisa cobain langsung! Ya, mana tahu juga kalap beli yang lain! Hehehehe.

sarange_natural_finisher_fiarevenian



KESIMPULAN


Waktu pertama kali buka box-nya, aku langsung terpana. Tsaah.. Hehehe, karena ternyata packaging-nya elegan banget, dengan material plastik dan lapisan yang mengkilap, bisa juga dibuat ngaca loh.. Pact-nya berbentuk bulat dan ketika dibuka terdapat sekat pemisah antara spons dan bedaknya. Bentuk ini tergolong unik dan efisien buatku karena biasanya bedak-bedak padat yang dijual di Indonesia selalu menyediakan tempat spons yang bolong-bolong. Itu sangat ga higienis buatku.

Untuk tekstur bedaknya sendiri sangat lembut dengan sedikit wangi bunga-bungaan. Aku suka sama wanginya karena lembut dan ga tercium setelah digunakan ke wajah. Sayangnya Sarange hanya menyediakan satu warna saja untuk Finisher Pact ini, yaitu warna Natural Deep Beige. Awalnya aku sangat terintimidasi dengan warnanya di case, tapi kemudian pada saat diaplikasin, bedak ini bisa menyatu dengan warna kulitku, meskipun warna kulitku ber-tone kuning sedangkan bedak ini ber-tone pink.

Untuk ketahanannya sendiri, emang agak tricky deh ini ya mukaku. Aku berkesimpulan bahwa mukaku ini kombinasi berminyak dan kering. Sehingga butuh sesuatu yang ekstra untuk mengakali T-Zone. Sama halnya dengan bedak ini juga, agak kurang tahan dengan kondisi mukaku. Jujur aja, sampai sekarang aku belum menemukan bedak yang betul-betul holy grail yang mampu menjaga kadar minyak mukaku ini. Cukup 3-4 jam saja setelah aplikasi, mukaku sudah berminyak lagi di area T-Zone.

Teman-teman ada yang sudah pernah coba produk ini? Coba yuk share di kolom komentar!

Komentar

  1. I think sarange must made product with darker shade, cause I fall in love with their bb cream. But the shade is just too light for my skin :(
    GIGLove

    Indira

    BalasHapus
  2. Yes, indeed. Like any typical Korean make up, the color range is soooo limited for lighter skin tone only. I hate that fact though their make up range is worth to try. I also get impressed by the Triple Crown BB Cream because of the coverage, but since I have another BB Cream, I don't think I'd buy it now. Consider to buy it after I run out the old one. :D

    BalasHapus
  3. lumayan juga ya, tapi kalo untuk bedak aku skip duluu...soalnya bedak korea suka terlalu terang untuk kulit akuu

    BalasHapus
  4. Iya sih emang. Tp gw make ini fine2 aja sih. Mungkin karena foundie gw jg uda sama warnanya ama kulit kali ya. Jd ga berasa ini terlalu terang. Cuma sempat kaget aja, mungking "deep"nya orang Korea seterang ini kali yaak. Hahaha...

    BalasHapus
  5. The packing looks really cute.. I love such mirror-finish packing for the same reason - doubles up as an emergency mirror.! 3-4 hrs on oily skin is pretty decent. Well reviewed.. giglove

    BalasHapus
  6. You did nice review, too bad it comes only in one shade and cannot control oil. GIG
    GlamupGirls

    BalasHapus
  7. Yes, but the minus side about this kind of packaging, the pack will be easily to get dirty because of your fingerprints. Nah, for me 3-4 hrs is not too good. I do really get dizzy as I don't find yet any holy grail powder to get my face less oily throughout the day. :) But if you have normal/dry skin, I do think this powder will do you great!!

    BalasHapus
  8. I love that the mirror is separate from the makeup! It sucks when you start getting makeup stains on the mirror. Anyways, great review xoxo giglove

    BalasHapus
  9. I guess the shade is too light in color. They don't have darker shade? giglove

    BalasHapus
  10. No, they don't. Unfortunately. But I think that's a typical of Korean make up line, they tend not to have a darker shade.

    BalasHapus
  11. Maria Clara Novita KusumahatiNovember 07, 2014 3:21 PM

    kayaknya bagus nih..
    lagi booming banget kan nih produk korea :3..
    natural dan pigmented pulakk

    BalasHapus
  12. I've never tried this brand but I love the packaging; it looks very luxurious

    BalasHapus
  13. never heard of this brand before, don't think this make up brand is available in my country. but it does sounds like a good product though.
    giglove

    BalasHapus
  14. Interesting product. I've never heard of the brand before.

    BalasHapus
  15. Iye mak, gara-gara ada JooA Lee juga. Gw naksir sama lipglossnya deh... Warna-warnanya itu lho bagus-bagus.. :)

    BalasHapus
  16. Oh, is this made in Indonesia or they just launched it there? I agree, I like that they used korean words/phrases in naming their products. XD

    BalasHapus
  17. No, this is not made in Indonesia. It's made in Korea, instead. They just launched in Indonesia not so long ago. Yes, that's the attractive point for me too about this product! :) :) :)

    BalasHapus
  18. Caity @ Moi Contre La VieNovember 10, 2014 5:59 PM

    I've never gotten a chance to try this brand before, but it looks amazing on you. Just lovely! <3 GIGLove

    BalasHapus
  19. Never heard of the brand before, but brands from Korea are quite trustworthy. =)

    BalasHapus
  20. I have heard of this brand but the packaging sure looks cute. Nicely reviewed dear and you are looking gorgeous :) GIG

    BalasHapus
  21. Thins looks really good! Love the cute little sponge ^^

    giglove!

    novelstyleblog.com

    BalasHapus
  22. Never tried this product :D
    I thought at first this product is indonesian's just using korean concept ._.)a
    Lately booming in Indonesia because of the MUC I think xD
    Nice post "D

    VISIT MY BLOG❤

    BalasHapus
  23. Looks like a good powder. Too bad they only offer it in one shade.

    BalasHapus
  24. that looks like some good powder, i have a couple by logona and sante. too bad it only come in one shade. giglove

    BalasHapus
  25. Great review! Never heard of the brand before but may give it a try as well :D

    BalasHapus
  26. this looks interesting - i don't have the same skin type but thanks for info - carolinefashionstyling.com

    BalasHapus
  27. Heena Shah-DhedhiNovember 12, 2014 4:35 AM

    Thats a decent stay on an oily skin. Thanks for sharing the information......GIGLove

    BalasHapus
  28. interesting concept with the name of the brand and products! shame this didn't last long enough on oily skin

    BalasHapus

Posting Komentar

Gimana menurut kalian?