[Make Up Inspiration] Gigi Hadid at VMA 2015

Dear Invaders,


Siapa yang gak tahu Gigi Hadid? Itu lho model yang cakep itu... Nah, belum lama ini kan ada acara VMA, terus aku kepoin make up dia yang super simple itu, ternyata OK juga ya...



Ini kali pertama punya inspirasi make up yang sederhana banget dengan sentuhan gold dan bronze dan glow pula. Sebenernya sih terlihat gampang ya untuk ditiru. Tapi pada pelaksanaannya masih lebih mudah colorful make up lho.. Asli deeh..


2015 MTV Video Music Awards - Arrivals


Kalau dilihat-lihat dari gambar-gambar di internet, Gigi Hadid kelihatan kayak gak make up kan? Cuma dapet sunkissed glow aja kayaknya dengan kulit tan-nya itu. Dia juga ga pake shading, tapi emang uda dasar kontur mukanya dia yang ideal sih ya... Yaaahh, namanya juga model. Hihihihi..


gigi-hadid-brushed-back-hair-vmas-1-w540


Seperti biasa, gw ga akan bikin tutorial apapun tentang inspirasi make up. Jadi paling gw hanya menjabarkan produk-produk apa yang gw gunakan untuk bisa membuat make up yang terinspirasi dari Gigi Hadid waktu di VMA 2015.


Di look kali ini, Gigi Hadid hanya menghadirkan sleek back hair dengan sedikit sasak, bronze golden glow dan juga tan skin. Nothing much, nothing crazy. Bahkan lipstik pun dipilihnya yang bernuansa bronze tapi tetap menghadirkan kesan nude lips. Gw ga liat dia pake faux lashes. Kalau dilihat kenapa bulu mata dia bisa sedramatis itu, well, sekarang kan sudah jamannya tanam bulu mata kan? Bahkan Kylie Jenner pun, bocah yang baru lulus SMA aja sudah tanam bulu mata. Hehehehe. Jadi menurut gw, kali ini si Gigi Hadid tuh effortlessly chic..



15-10-08-00-11-43-450_deco


Oia, ini ya daftar produk yang gw pakai untuk bisa bikin look ini..

[BASE]
1. Wardah Aloe Vera Moisturizing Gel
2. The Balm Time Balm Primer
3. Revlon Photoready Foundation 009 Rich Ginger dicampur dengan L'oreal Luxent Magique N7 dengan perbandingan 2:1.
4. Etude House Nymph Aura Volumer No.1 dicampur dengan adonan foundation
5. INEZ Color Contour Loose Powder "Beige Glow" dicampur dengan Revlon Touch and Glow Loose Powder "Soft Beige" dengan perbandingan 1:1

[MAKE UP]
1. NYX Tame and Fram Pomade "Espresso" untuk alis.
2. Maybelline Turbo Boost Waterproof Mascara (heavy coats).
3. Maybelline Color Tatto "Bad To The Bronze" eyeshadow.
4. Mizzu Eyeliner Spidol (thin layer).
5. ELF Mineral Bronzer utk pipi dan dahi.
6. INEZ 900 Intense Moisturizing Lipstik "Sparkling Champagne".
7. Eyeshadow warna Bronze dari palet eyeshadownya Sariayu 25tahun.
8. Wet n Wild Shimmer Palette "Rose Champagne Glow"

OK, sekian dulu ya postingan kali ini.. Semoga menginspirasi.

15-10-08-00-15-21-991_deco

Komentar